Teknologi canggih masa kini

Di era globalisasi seperti ini,pasti semua orang menginginkan teknologi yang canggih untuk   menyelesaikan pekerjaannya dan aktifitasnya.
Di zaman sekarang ini Teknologi semakin hari, semakin canggih, dan berkembang secara pesat. Banyak teknologi yang berawal dari inovasi baru, atau modifikasi dari teknologi yang sudah ada.
Salah satu contoh Teknologi yang selalu berkembang dari hari ke hari adalah Teknologi Komputer. Teknologi Komputer setiap saat memiliki Teknologi yang terbaru. Karena computer bisa dibilang adalah barang yang selalu update. Salah satu teknologi yang baru saja diluncurkan adalah OS Windows 8 yang dikeluarkan oleh Microsoft beberapa waktu lalu. Dalam Windows 8 kali ini, Microsoft mengeluarkan 4 versi yang tentunya berbeda untuk beberapa perangkat. Salah satunya adalah untuk desktop dan Smartphone. 


Ketika ada sesuatu hal yang baru  yang ada dipikiran kita adalah mengetahui lebih jauh tentang hal tersebut .Inilah kelebihan Windows 8 adalah sebagai berikut ini :
Booting yang cepat. Bahkan bisa lebih cepat dari hidupnya monitor pc saat ini. Waktu Booting windows 8 hanya 8 detik. Tak ada lagi flashing layar BIOS.
  • Lebih Aman. Karena saat booting, Windows 8 dilengkapi dengan Secure Boot yang bekerja dengan BIOS berbasis UEFI sehingga bisa melindungi PC dari malware saat booting.
  • Cocok dengan Semua Software. Semua software yang berjalan di Windows 7 juga bias dipakai .
  •  Spesifikasi hardware yang rendah (bahkan bisa untuk tablet).Kebanyakan pada saat ini nbanyak tablet yang memakai chip ARM ,  Windows 8 juga mendukung perangkat yang memakai infrastruktur chip ARM.
  •  Memiliki tampilan yang segar dan simple. Windows 8  memiliki desain metro yang disusun dengan sangat rapi
  • Dioptimalisasi untuk layar sentuh. Windows 8, interfacenya yang dijuluki sebagai Metro benar-benar dioptimalkan untuk sentuhan dengan wujud ala interface Windows Phone.
·         ·  Toko aplikasi Windows Store. Windows 8 memiliki toko aplikasi sendiri yang dinamakan Windows Store. Windows Store menyediakan berbagai aplikasi yang dioptimalkan untuk Windows 8.
·         ·  Mendukung NFC (Near Field Communications). Windows 8 akan mendukung NFC, sebuah teknologi yang kegunaanya antara lain untuk transaksi keuangan digital.
·           Internet Explorer 10. Internet Explorer 10 dijanjikan membawa perubahan besar ketimbang versi IE terdahulu. Browser ini diklaim sangat ramah digunakan baik dalam tablet maupun PC.



0 comments:

Post a Comment